Senkomnews.com, Sukoharjo — Senkom Mitra Polri Provinsi Jawa Tengah melaksanakan Rapat Koordinasi Provinsi (Rakorprov) pada Sabtu (30/11/2024) di Pondok Pesantren Barokah, Sukoharjo.
Agenda utama rapat pleno ini adalah mengevaluasi kegiatan tahun 2024 serta merumuskan program kerja untuk tahun 2025.
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 08.00 hingga 14.00 WIB ini dihadiri oleh pembina dan seluruh pengurus Senkom Mitra Polri Jawa Tengah.
Ketua Senkom Jateng, H. Guntur Ivanto, S.T., M.T., dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya kepada seluruh anggota Senkom yang telah menunjukkan pengabdian tanpa pamrih selama tahun 2024.
“Senkom Mitra Polri terus berkomitmen membantu Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Kita evaluasi apa yang telah berjalan dan merancang langkah strategis untuk memberikan kontribusi lebih baik pada 2025,” ujar Guntur Ivanto.
Dalam rapat ini, pengurus membahas berbagai program yang akan menjadi fokus pada tahun mendatang, termasuk penguatan sinergi dengan Polri, pelatihan keamanan berbasis masyarakat, dan peningkatan profesionalisme anggota.
Peserta yang hadir mengenakan seragam dinas (PDH/PDL) menunjukkan semangat dan kesiapan untuk mendukung agenda organisasi.
Acara diakhiri dengan penetapan rencana kerja 2025 dan komitmen bersama untuk terus meningkatkan peran Senkom dalam menjaga stabilitas dan ketertiban di wilayah Jawa Tengah.
Dengan langkah ini, Senkom Mitra Polri Jateng diharapkan dapat semakin optimal dalam menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat dan negara. (hardi)