SENKOMNEWS.COM, WONOGIRI


– Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Wonogiri Menggelar apel kesiapsiagaan bencana yang berlangsung di halaman pendopo kantor Bupati Wonogiri pada Sabtu (16/11). Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai elemen Relawan Kebencanaan Masyarakat se-Kabupaten Wonogiri serta instansi terkait termasuk Senkom SAR Wonogiri. Apel ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat menghadapi potensi bencana alam, terutama saat musim penghujan.
Dalam apel tersebut, para peserta dibekali pengetahuan dan keterampilan dalam penanganan bencana, mulai dari evakuasi, pertolongan pertama, hingga pengelolaan posko bencana. Senkom SAR Wonogiri, sebagai mitra strategis Polri, berperan penting dalam memberikan dukungan komunikasi dan informasi sebelum ,selama dan pasca terjadinya bencana.
Ketua Senkom Kabupaten Wonogiri H. Kardi Admaja S.AP Mengatakan Senkom SAR siap Jadi Garda Terdepan dalam Penanggulangan Bencana , ” Kami siap menjadi garda paling depan dalam membantu pemerintah dalam menanggulangi terjadinya bencana sebelum, selama, dan setelahnya, terutama dalam bidang komunikasi dan informasi karena slogan kami siaga saat aman ada saat dibutuhkan.” ujarnya.
Dengan jaringan komunikasi yang luas dan keahlian dalam bidang komunikasi, Senkom SAR siap mendukung upaya pemerintah dan masyarakat dalam menghadapi berbagai jenis bencana, terutama bencana yang sering terjadi saat musim penghujan. (S14WAX)