Semarang – Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kelurahan Sruwen, Kecamatan Tengaran, Sumiyanto, menyerahkan majalah Nuansa dan kalender tahun 2025 kepada pihak pemerintah kelurahan Sruwen. Penyerahan ini berlangsung di kantor kelurahan dan diterima langsung oleh Sekretaris Desa (Sekdes), Faisal, yang mewakili Kepala Desa H. Supangat Abdul Manan, karena sedang menghadiri kegiatan di Kantor Kecamatan, pada Jum’at, 17 Januari 2025
Dalam kesempatan tersebut, Faisal menyampaikan apresiasi atas keberadaan LDII di Kelurahan Sruwen. Ia berharap LDII terus menjaga kerukunan dan mempererat silaturahim di tengah masyarakat. “Majalah Nuansa ini selalu ditunggu dan semoga bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Faisal.
Sumiyanto menyampaikan bahwa LDII berkomitmen untuk terus hidup berdampingan dan menjaga keharmonisan dengan berbagai elemen masyarakat. “Alhamdulillah, hubungan baik LDII dengan masyarakat maupun pemerintahan khususnya di Kelurahan Sruwen berjalan sangat baik,” ungkap Sumiyanto.
Hal ini, menurutnya, terlihat saat pembina LDII Sruwen, Mali Haryadi (almarhum), wafat. Kehadiran Kepala Desa H. Supangat Abdul Manan bersama perangkat desa dan bidan desa sebagai bentuk belasungkawa menunjukkan kuatnya hubungan antara LDII dengan pemerintah serta masyarakat Sruwen.
Melalui kegiatan ini, Sumiyanto berharap sinergi antara LDII dan pemerintah Kelurahan Sruwen terus terjalin, sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat. (PHMAL Kota Salatiga)